http://www.redaksiaklamasi.org/2017/06/puisi-kejahatan-lawanlah.html
Ilustrasi. (redaksiaklamasi.org/Harfansa Putra Pratama)


redaksiaklamasi.org - Negeri yang masih terselumuti banyak kejahatan.
Dari tanah Minang hingga tanah Papua.
Dari manusia berdasi hingga masyarakat awam.


Dari Pemerintah/berokrat korupsi sampai terjerumusnya generasi muda 

Keperampokan, Pembunuhan, begal sampai kepada prostitusi dan lainnya.
Fakta yang bercerita, Seolah menjadi gaya hidup paling trend dimasa sekarang.


Sejenak kita berbenah diri menjadi pribadi yang masih memikirkan nasib Negara.
Menjiwai segenap perjuangan para pendahulu pejuang kemerderkaan.


Bahwa sesungguhnya kemerdekaan adalah amanah generasi kegenerasi.
Lawanlah setiap kejahatan sebab itu tanggung jawab moril.


Mata tak harus dibutakan berpura-pura untuk tak melihatnya
Telinga tak harus berpura-pura tuli untuk tak mendengarnya
Mulut tak harus dibungkam berpura-pura menjadi bisu karenanya.


Takut melawan kejahatan itu prinsip amoral.
Memilih diam berarti kalah.
Memilih kalah itu kata lain dari kematian.
Maka Kejahatan Lawanlah.



Oleh : Haslan Hakim, SH (Alumni Jurusan Ilmu Hukum UIN Alauddin Makassar serta HMI Cabang Gowa Raya)

Editor : Harfansa Putra Pratama









0 komentar Blogger 0 Facebook

Posting Komentar

 
REDAKSI AKLAMASI © 2016. All Rights Reserved | Developed by Yusran016
Top